Thursday, April 22, 2021

 

Bubble tea kembali jadi perbincangan. Dalam sebuah video terlihat seorang dokter membedah suatu organ yang isinya mirip boba. Seperti apa sih trennya dan apa waspada bahayanya?

Bubble tea adalah minuman teh yang dicampur dengan susu dan kemudian ditambahkan dengan pearl atau boba. Boba dalam bubble tea terbuat dari tapioka sehingga menghasilkan tekstur yang kenyal

Sebuah broadcast mengenai boba kembali viral di media sosial. Di video tersebut, seorang dokter memamerkan salah satu organ dalam seperti kantong. Ketika organ tersebut di bedah, keluarlah butiran-butiran hitam yang diyakini sebagai boba.

Namun tentu jangan langsung percaya. Karena butiran-butiran mirip boba itu bisa saja kristal batu empedu. Karena boba sebenarnya terbuat dari tapioka yang juga sulit dicerna dalam perut. Tetapi, pencernaan terjadi tidak hanya secara kimiawi di perut, tetapi dimulai dari mulut secara mekanis.

Terlepas dari video hoaks yang viral, ada beberapa hal yang perlu kamu waspadai terkait seringnya mengonsumsi bubble tea. Dilansir dalam The Star (13/08) Dr Tan Wee Yong dan ahli gizi Kong Woan Fei memberikan penjelasan:

1. Berat Badan Naik

Resep bubble tea yang banyak digunakan adalah gula. Rasanya yang manis membuat bubble tea bisa membuat berat badan naik. Rata-rata secangkir bubble tea mengandung 20 sendok teh gula. Untuk orang dewasa yang sehat normal, disarankan untuk mengambil tak lebih dari 8 sendok teh gula sehari.

Kong juga mengatakan, bubble tea juga dapat menambah asupan kalori harian kamu. Segelas bubble tea setidaknya mengandung 370 Kkal ditambah dengan boba 150 Kkal.

2. Berisiko Diabetes

Mengonsumsi minuman manis secara rutin memang bisa jadi salah satu faktor pemicu diabetes. Dr Tan mengatakan minum bubble tea tidak akan menyebabkan diabetes secara langsung. Tapi kandungan gulanya dapat menimbulkan risiko tinggi tidak hanya diabetes, tetapi juga imunitas yang rendah dan kerusakan gigi.

3. Kalori Kosong

Makanan atau minuman yang minim zat gizi disebut mengandung kalori kosong. Jika dilihat dari komposisi bubble tea, yang lebih banyak digunakan ialah gula. "Tidak ada nilai gizi dari minum minuman tinggi gula," jelas Kong.

4. Tidak Cocok untuk Anak dan Lansia

Menurut Dr Tan, bubble tea tidak cocok dikonsumsi anak-anak atau lansia. Karena bubble tea mengandung pewarna dan zat tambahan makanan tertentu. Ini dapat menyebabkan anak menjadi hiperaktif.

Untuk lansia, sistem pencernaan mereka lebih lambat dan kurang aktif, sehingga zat tambahan makanan dapat menyebabkan gangguan pencernaan. Bola-bola tapioka alias boba ini sulit dicerna.

Kong juga menambahkan, segelas bubble tea mengandung tiga kali lebih banyak gula daripada sekaleng minuman ringan.

Jika ingin minum bubble tea, ahli gizi Kong menyarankan untuk meminta lebih sedikit gula dan tidak sering mengonsumsi.

Munculnya tren dan kegilaan para pecinta bubble tea ini disebabkan karena minuman ini Instagramable. Meskipun harga yang ditawarkan cukup mahal, namun dikalangan anak muda, konsumsi minuman ini terlihat "keren".

Dari beberapa waspada bahaya bubble tea, tentunya kamu bisa lebih pintar memilih minuman yang sehat bagi tubuh

Suka Minum Boba Holodrink ? Simak apa saja kelebihan dari Boba Holodrink

 

Bagi para pencinta kuliner tentu tidak asing lagi dengan Bubble Tea. Minuman manis ini dikenal juga sebagai teh susu mutiara, teh, bobo, atau jus boba. Namun pada dasarnya, Bubble Tea merupakan minuman berbasis teh Taiwan.

Di Indonesia, Bubble Tea terbuat dari teh tapioka karena di dalamnya terdapat tepung tapioka sebagai bahan utama. Selain itu, minuman ini kerap dicampur dengan susu, buah-buahan, serta jeli buah. Bola-bola kenyal dengan rasa manis lebih nikmat saat dicicipi dengan makanan penutup.

Ada berbagai macam manfaat kesehatan Bubble Tea yang ditawarkan bagi tubuh. Apa saja manfaat tersebut? Yuk, cek 5 di antaranya berikut ini!

MENINGKATKAN BERAT BADAN

Manfaat pertama dari yang bisa didapatkan dari minuman yang satu ini adalah meningkatkan berat badan. Ketika seseorang mengonsumsi Bubble Tea secara teratur, maka berat badan akan bertambah seiring waktu. Hal ini disebabkan oleh tingginya kalori yang terdapat di dalam segelas Bubble Tea.

MEMBERIKAN ENERGI

Asupan lain yang terdapat pada bola-bola tapioka berwarna hitam kecil ini yaitu karbohidrat dan gula. Kedua asupan ini bermanfaat terhadap tubuh dengan memberikan energi yang besar dalam menjalani aktivitas sehari-sehari. Yang jelas, pastikan dirimu tidak mengonsumsinya secara terus menerus karena gula yang tinggi justru bisa menyebabkan gangguan kesehatan.

MENGUATKAN SISTEM KEKEBALAN TUBUH

Tidak hanya itu, manfaat kesehatan Bubble Tea lainnya yakni menguatkan sistem pertahanan tubuh. Khasiat ini bisa didapatkan dengan cara mencampurkan Bubble Tea dengan teh hijau. Pasalnya, kedua campuran ini mampu menghasilkan senyawa polifenol dan katekin yang bisa membantu tubuh meningkatkan sistem kekebalannya.

MENGHINDARKAN BAHAYA RADIKAL BEBAS

Radikal bebas merupakan zat berbahaya bagi tubuh karena mampu memicu berbagai macam gangguan kesehatan seperti kanker. Senyawa ini terdapat di mana saja dan bisa merusak sel-sel tubuh, protein, serta DNA yang berakhir pada terganggunya sistem metabolisme tubuh.

Demi menghindari hal ini kamu bisa memanfaatkan bola-bola kenyal dengan kandungan Epigallocatechin Gallate (EGCC) dan polifenol di dalamnya.

MEMPERBAIKI SUASANA HATI

Terakhir, khasiat Bubble Tea yang secara tidak langsung dapat dirasakan adalah memperbaiki suasana hati. Ketika tingkat stres meningkat banyak orang menghabiskan waktunya dengan mengonsumsi makanan dan minuman manis.

Adanya rasa manis pada Bubble Tea pun mampu mengatasi keadaan ini. Pasalnya, konsumsi makanan manis akan meningkatkan hormon serotonin yang menjadi pemicu menurunnya stres. Hormon serotonin sendiri merupakan hormon yang berfungsi untuk menghadirkan perasaan bahagia dan positif.

Nah, itu tadi beberapa manfaat kesehatan Bubble Tea bagi kesehatan yang penting untuk diketahui. Yang pasti, hindari mengonsumsi terlalu banyak minuman jenis karena bisa menimbulkan efek samping yang tidak baik bagi tubuh.

Untuk mendapatkan tubuh yang sehat jangan lupa memperbanyak konsumsi air putih dan melakukan olahraga secara teratur. Makan makanan bergizi dan istirahat yang cukup juga akan membuat tubuh lebih sehat sehingga kamu bisa beraktivitas dengan lancar.

Jenis Jenis Boba ???

 


Hah ?? boba itu punya macam ?? bukanya boba itu ya boba ?? 

Iya Boba memiliki berbagai jenis nyaa. Memang pada awalnya, Boba hanyalah pelengkap minuman dingin  seperti Milk Tea. Namun seiring berjalannya waktu, Boba tidak hanya sekedar menjadi pelengkap untuk minuman. Beberapa varian Boba bahkan menjadi pelengkap topping untuk makanan, loh! Mulai dari pancake, roti, hingga indomie!

Boba sendiri merupakan bola-bola yang diolah dari tepung tapioka dengan tekstur yang kenyal, membal dan lengket. Meskipun dapat dijumpai dengan mudah di mana saja, ternyata Boba memiliki jenis yang berbeda-beda loh. Nah kira kira apa aja sih dan ada berapa jenis sihh ayo kita cari tau !!!!


1.Black Boba



Ini jenis boba yang paling umum, khususnya di minuman milk tea nya Boba Holodrink. Boba yang berbentuk seperti bola mutiara ini pada umumnya terbuat dari tepung tapioka. Warna hitam biasanya berasal dari gula merah atau pewarna karamel.

Dengan teksturnya yang kenyal dan rasanya yang manis, black boba ini jadi topping minuman yang bikin banyak orang jadi ketagihan.


2. Clear Boba



Clear boba atau boba yang bening ini juga merupakan jenis boba yang cukup umum. Kalau black boba terbuat dari tepung tapioka, clear boba ini merupakan pati dari akar singkong. Kalau kamu lebih suka yang tidak terlalu manis, clear boba bisa jadi pilihan yang tepat buat kamu.

Clear boba relatif hambar, makanya biasanya lebih banyak digunakan di bubble milk tea. Bola-bolanya mampu menyerap susu dan rasa tehnya, membuat rasa clear boba ini menyatu dengan aroma teh. Misalnya kamu memesan chai bubble tea, clear boba akan terasa seperti chai tea juga.


3.Flavour Tapioca Boba



Flavored boba adalah boba biasa yang dimasak atau dilapisi dengan sirup perasa. Cita rasanya bisa berbagai macam, mulai dari rasa buah seperti stroberi dan mangga, hingga rasa ekstois seperti lidah buaya dan kelapa.

Selain di sejumlah gerai bubble tea , Boba Holodrink juga mengunakan flavored boba atau yang sering disebut sebagai jelly pearl. Boba tipe ini biasanya digunakan untuk smoothies dan teh seduh. Sering juga digunakan sebagai topping es krim atau fro-yo.


4. Pooping Boba 



Dari namanya sudah bisa tebak dong boba macam apa yang ini? Boba yang satu ini menyimpan kejutan karena begitu digigit, POP! Bobanya meledak. Jenis boba ini dibuat melalui gastronomi molekuler.

Popping boba ini begitu digigit selain meledak juga menyemburkan jus buah asli yang ada di dalam boba. Popping boba juga ada yang tersedia dalam banyak rasa seperti mangga dan pisang. Popping boba ini berbeda dengan flavored boba karena bukan dibuat dari tapioka. Popping boba kebanyakan digunakan untuk smoothies dan shaken iced tea.


5. Mini Boba



Kembali lagi ke boba paling dasar, boba yang terbuat dari tapioka. Seperti namanya, mini boba ini layaknya black boba, clear boba, atau flavored boba tapi versi lebih kecilnya. Kalau kamu suka merasa bahwa boba ukuran biasa susah dikunyah atau ditelan, kamu bisa mencoba mini boba. Mini boba ini jadi topping yang pas untuk fro-yo atau bubble tea. Dan mini boba ini adalah isian wajib dari Boba Holodrink yang paling popular untuk di coba .


Nahh sudah tau kn apa apa saja jenis boba, yah sebagian boba yang diatas hampir semua jenis kami pakai untuk jadi toping di setiap minuman di Boba Holodrink bgi yang penasaran bagai mana nikmat nya Boba Holodrink langsung aja ya meluncur ke stand yang ada di jalan manarap jangan kehabisan yah !!!!

Gimana sih Asal Usulnya Boba ?


 

Bagi kalian yang suka banget sama boba , kira kira tau ngga sih bagai mana sejarah nya boba ini bisa ada dan terbuat dari apa sih boba itu ?? penasaran yuk kita cari tauu

Boba atau bubble merupakan kata slang dalam bahasa Mandarin. Boba terbuat dari tepung tapioka alias singkong. Pada zaman dulu, para imigran Tiongkok yang datang ke Taiwan mendirikan kedai teh yang coba manyajikan teh dingin dengan memasukan bola-bola tapioka kedalam minuman. Taiwan sangat terkenal dengan teh dengan kualitas yang baik. Sementara Boba sendiri merupakan makanan tradisional Taiwan. 

Boba tea pertama kali diperkenalkan oleh Liu Han-Chieh, pemilik toko teh asal Taiwan bernama "Chun Shui Tang" di Taichung, Taiwan. Karena semua orang menyukainya, akhirnya membuat teh boba tersebut menjadi produk yang dijual di toko milik Liu Han-Chieh. Minuman tersebut kemudian dikenal dengan nama bubble tea atau pearl milk tea secara internasional atau teh boba di Indonesia. Kini ada lebih dari 45 merek teh boba di Taiwan dan ratusan toko minuman boba di seluruh Taiwan.

Beberapa merek minuman boba ternama asal Taiwan adalah The Koi, Tiger Sugar, dan Chatime. Di Taiwan Anda bahkan dapat membeli teh boba di 7-11, selama 24 jam.

Nah Sudah tau dongg gimana sih sejarah boba itu, jadi seperti itulah bagai mana terciptanya boba itu dan gimana sih jadi bisa terkenal sampai ke indonesiaa, segitu ajaaa sampai ketemu lagii salam Bobaaa

Cara Membuat Boba Ala Boba Holodrink

 


Kalian pasti penasaran kan bagai mana cara membuat boba itu, nah sekarang kami akan ngasih tau kalian gimana sih caranya bikin boba yang enak sendiri kaya Boba Holodrink Milktea yang enak dan segar langsung aja yuk 

Bahan boba: 

- 100 ml air panas

- 100 gr tepung tapioka

- 30 gr/ 1 bungkus nutrijel cokelat

- 1 sdm cokelat bubuk

- 1/4 sdt garam

 

Bahan sirup:

- 300 ml air

- 4 sdm gula pasir

 

Bahan milk tea:

- 1 kantong teh celup

- 2 sdm gula pasir

- 200 ml air panas

- air dingin secukupnya

- ssu segar secukupnya

- susu kental manis secukupnya

- es batu secukupnya

 

Cara membuat boba:

1. Masak sirup dengan mencampurkan gula pasir dan air sampai mendidih. Lalu biarkan dingin.

2. Campurkan tepung tapioka, nutrijel, cokelat bubuk, dan garam, aduk rata.

3. Tuang air panas, aduk rata.

4. Kemudian uleni hingga kalis.

5. Siapkan wadah dan beri sedikit tepung tapioka.

6. Ambil secuil adonan, bentuk bulat-bulat dan masukkan ke dalam wadah yang sudah ditaburi tepung tapioka. Lakukan sampai adonan habis

7. Kemudian ayak boba dan rebus dalam air mendidih sampai mengapung dan matang. Tiriskan dan simpan di kulkas.

 

Cara membuat boba milk tea:

1. Masukan teh celup ke gelas ukuran besar, tambahkan gula pasir dan air panas, aduk rata sampai gula larut.

2. Masukkan air dingin, susu segar dan susu kental manis, aduk rata.

3. Siapkan gelas, masukkan boba secukupnya ke gelas kemudian tuang milk tea dan tambahkan es batu.

5. Beri sedotan besar dan boba milk tea siap disajikan.

 


Sertifikasi Digital Marketing

 



Ikuti Sertifikasi Digital Marketing bersama Boba Holodrink, Jadikan ini sebagai kesempatan mu untuk menjadi salah satu orang yang memiliki Sertifikat Digital Marketing . Promo pendaftaran gelombang  pertama akan mendapat kan small cup Boba Fruity juice dari Boba Holodrink. Biaya pendaftaran hanya sekitar Rp.450.000/Orang janga sampai kelewatan ya untuk buktikan dirimu kalau kamu layak 

Boba Holodrink


 

Boba Holodrink ini bukan lah sembarang boba karena kita memakai gula aren yang sudah terjamin kualitas nya dan dalam takaran yang sesuai bagi setiap pembeli, boba holodrink juga mengunakan susu dari ternak yang sangat terpecaya dan tidak akan kalah dari yang lain, Boba Holodrink akan di sajikan sesuai dengan keinginan para pembeli dan juga tidak memandang usia untuk menikmati Boba Holodrink ini

Grand Opening Boba Holodrink

 


Halo Sobat Boba dimana pun kalian berada. Ada kabar gembira nih bagi kalian pencinta boba, Mulai hari ini Boba Holodrink akan berhadir di Banjarmasin jalan Manarap (samping indomaret). Jangan lupa untuk menikmati Promo BUY 1 GET 1 untuk setiap pembelian Cup besar semua variant rasa dan topping, Promo ini akan berlangsung dari hari ini sampai tangal 26 april 2021. Kalian juga bisa menikmati promo ini melalui GrabFood dan GoFood, Jadi jangan sampai ketingalan ya. Salam Bobaaa !!!!!!!